Unduh RPP Qurdis Kurikulum 2013 Lengkap



Berikut kami berikan contoh RPP mata pelajaran Al Quran Hadits adapun lengkapnya dapat diunduh di bawah setelah contoh

Satuan Pendidikan : MTs Al Jamhuriyah  
Mata Pelajaran  : Al Qur’an Hadis
Kelas/Semester : VII/I
Materi : Hakikat tauhid
Alokasi Waktu : 4 x 40 menit (2 x Tatap Muka)

KOMPETENSI INTI
Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya
Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (toleransi, gotong royong), santun, percaya diri dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya
Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata

KOMPETENSI DASAR
Memahami keterkaitan isi kandungan hadis tentang iman riwayat Ali bin Abi Talib dari Ibnu Majah
(الإيمان معرفة بالقلب وقول باللسان وعمل بالأركان)
dan hadis riwayat Muslim dari Umar bin Khattab
(قال فأخبرنى عن الإيمان قال أن تؤمن بالله...  )
dan hadis riwayat Muslim dari Abu Hurairah
(الإيمان بضع وسبعون شعبة فأفضلها قول لااله إلا الله ...)
dan hadis tentang ibadah yang diterima Allah hadis riwayat Al-Bazzar dari Ai-uappaq:
(قال الله تعالى أنا خير شريك فمن أشرك معي شريكا فهو للشريكي "أيها الناس اخلصوا أعمالكم لله....)
dan hadis riwayat Muslim dari Aisyah
(من عمل عملا ليس عليه أمرنا فهو رد)
dalam fenomena kehidupan dan akibatnya

Menunjukkan sikap orang yang beriba-dah didasari keikh-lasan sesuai  hadis

INDIKATOR
Menjelaskan arti hadis tentang iman riwayat Ali bin Abi Talib dari Ibnu Majah
Mengidentifikasi hadis tentang ibadah yang diterima Allah hadis riwayat Al-Bazzar dari Ai-uappaq
Menyimpulkan sikap orang yang beribadah didasari keikhlasan sesuai  hadis tentang iman riwayat Ali bin Abi Thalib dari Ibnu Majah
Mendiskripsikan salah satu cara hidup ikhlas yang sesuai al-Hadis.
Membandingkan  beberapa isi hadis tentang ibadah yang diterima
Mempresentasikan contoh sikap orang yang beribadah didasari keikh-lasan sesuai  hadis

TUJUAN
Setelah mengamati, menanya, mengeksplorasi, mengasosi dan mnegkomunikasikan diharapkan peserta didik mampu menulis, menerjemahkan, menghafal dan memahami isi kandungan hadis tentang iman yang tersebut diatas dan mengaitkan dengan fenomena kehidupan.

MATERI POKOK
Isi kandungan hadis Ali bin Abi Talib dari Ibnu Majah, dan yang tersebut diatas

PENDEKATAN DAN METODE PEMBELAJARAN
Scientific Method (Metode Ilmiah)

Pendahuluan
Guru mengucapkan salam dan berdoa bersama
Guru memeriksa kehadiran, kerapian berpakaian, posisi tempat duduk disesuaikan dengan kegiatan pembelajaran
Guru menyampaikan tujuan pembelajaran
Guru mempersiapkan media/alat peraga/alat bantu bisa berupa gambar atau  menggunakan multimedia berbasis ICT atau media lainnya
Untuk menguasai kompetensi ini salah satu model pembelajaran yang cocok di antaranya model direct instruction (model pengajaran langsung) yang termasuk ke dalam rumpun model sistem perilaku (the behavioral system  family of model). Direct instruction diartikan sebagai instruksi langsung; dikenal juga dengan active learning atau whole-class teaching mengacu kepada gaya mengajar pendidik yang mengusung isi pelajaran kepada peserta didik dengan mengajarkan memberikan koreksi, dan memberikan penguatan secara langsung pula. Model ini dipadukan dengan model artikulasi (membuat/mencari pasangan yang bertujuan untuk mengetahui daya serap peserta didik)

Kegiatan Inti
(Mengamati)
Mengamati gambar atau tayangan atau kisah tentang orang Islam yang memiliki keteguhan iman dan beramal sesuai dengan isi hadis tentang iman dan amal yang diterima Allah SWT .
Mendengarkan bacaan hadis-hadis tentang iman dari teman atau guru

Menanya
Dengan dimotivasi oleh guru,  peserta didik  mengajukan pertanyaan atau pernyataan yang terkait dengan hubungan iman dan amalan yang diterima Allah SWT.
Secara berpasangan siswa bertanya tentan iman dan amalan yang diterima

Mengekplorasi
Mencari arti  perkata dari hadis tentang iman dan amal yang diterima Allah SWT.
Secara kelompok menggali informasi tentang isi kandungan hadis tentang iman dan amal yang diterima Allah SWT, dari berbagai sumber; buku literatur, jurnal, ensiklopedi, media elektronik maupun cetak
Mencari contoh-contoh sikap yang sesuai dengan hadis tentang iman dan amal yang diterima Allah SWT.
Mencari cara menulis yang benar, hadis tentang iman dan dan amal yang diterima Allah SWT.

Mengasosiasi
Menghafal hadis tentang iman dan dan amal yang diterima Allah SWT
Menulis dan menterjemah hadis tentang iman dan amal yang diterima Allah SWT.
Melakukan diskusi tentang isi kandungan hadis tentang iman dan dan amal yang diterima Allah SWT.
Mengidentifikasi perbuatan yang sesuai dengan iman dan amal yang diterima Allah SWT.
Menyusun kesimpulan kandungan hadis tentang iman dan dan amal yang diterima Allah SWT. dengan bimbingan guru.

Mengkomunikasikan
Menyajikan paparan hasil diskusi dan analisis keterkaitan kandungan hadis- tentang iman dan dan amal yang diterima Allah SWT.
Menangggapi paparan hasil diskusi dan analisis keterkaitan kandungan hadis- tentang iman dan dan amal yang diterima Allah SWT.
Menyajikan contoh perbuatan yang sesuai dengan iman dan amal yang diterima Allah SWT.

Penutup
Guru bersama-sama dengan siswa dan/atau sendiri membuat rangkuman/simpulan pelajaran
Guru melakukan penilain atau refleksi terhadap yang sudah dilaksanakan secara konsisten dan terprogram
Guru memberikan umpan balik terhadap proses dan hasil pembelajaran
Guru merencanakan kegiatan tindak lanjut dalam bentuk pembelajaran remedi, program pengayaan, layanan konseling dan/ atau memberikan tugas, baik tugas individual maupun kelompok sesuai dengan hasil belajar siswa
Guru menyampaikan rencana pembelajaran pada pertemuan berikutnya.


0 Response to "Unduh RPP Qurdis Kurikulum 2013 Lengkap"